Catatan Lokakarya Orientasi Program Guru Penggerak Angkatan 10 Kabupaten Semarang
Catatan Kegiatan
Lokakarya Orientasi
Program Guru Penggerak
Angkatan 10 Kabupaten Semarang
A. Pendahuluan
Program Pendidikan Guru Penggerak (PGP) merupakan
kegiatan pengembangan profesi melalui pelatihan dan pendampingan yang berfokus
pada kepemimpinan pembelajaran agar mampu mendorong tumbuh kembang peserta
didik secara holistic; aktif dan proaktif dalam mengembangkan pendidik lainnya
untuk mengimplementasikan pembelajaran yang berpusat kepada peserta didik, serta
menjadi teladan dan agen tranfsormasi ekosistem Pendidikan untuk mewujudkan
profil pelajar Pancasila. Profil pelajar Pancasila yang dimaksud adalah peserta
didik yang beriman, kreatif, gotong royong, berkebhinekaan global, bernalar
kritis, dan mandiri.
Pendidikan Guru Penggerak merupakan salah satu upaya
pemerintah dalam meningkatkan kompetensi guru dengan harapan agar guru
penggerak mampu menggerakkan komunitas belajar dan menjadi pemimpin
pembelajaran yang berkualitas. Program Pendidikan Guru Penggerak ini
menggunakan pendekatan andragogi dan blended learning yang dilakukan di dalam
sekolah ataupun luar sekolah. Pendidikan Guru Penggerak merupakan proses
pembelajaran bagi guru dengan menggunakan metode daring yaitu melalui
pembeljaran di LMS ataupun luring yaitu melalui kegiatan Lokakarya dan
pendampingan individu.
Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 10 mulai
dilaksanakan pada tanggal 15 Maret 2024. Daerah sasaran untuk provinsi Jawa
Tengah meliputi 21 Kabupaten/kota. Adapun lokakarya perdana dilaksanakan dalam
dua tahap. Tahap pertama pada tanggal 23 Maret 2024 dan tahap kedua
dilaksanakan pada minggu, 24 Maret 2024 dan kabupaten Semarang masuk pada tahap
kedua.
B. Tujuan
Tujuan kegiatan pendampingan lokakarya orientasi ini
adalah sebagai berikut:
1.
Calon Guru
Penggerak (CGP) mengenal ekosistem belajar di program guru penggerak.
2. Calon Guru
Penggerak (CGP) dapat memahami program Pendidikan Guru Penggerak yaitu
mengenai: alur, peran tim pendukung, kompetensi lulusannya
3.
CGP mampu mengidentifikasi
posisi diri pada Kompetensi Guru Penggerak
4. CGP dapat membuat rencana
pengembangan kompetensi diri Guru Penggerak beserta dukungan yang
diperlukan, dan tantangan yang akan dihadapi
5. GP memahami
pentingnya membuat portofolio dan tahapan pembuatan portopolio sebagai bagian
dari pengembangan kompetensi diri.
C.
Indikator
Keberhasilan
Keberhasilan dari kegiatan pendampingan lokakarya
orientasi dapat terukur melalui indikator
sebagai berikut:
1.
Calon Guru
Penggerak dapat mengidentifikasi dan menceritakan harapan, kekhawatiran selama
program berlangsung
2.
Calon Guru Penggerak
dapat mengidentifikasi tantangan yang akan dihadapi dan
menganalisa dukungan yang dibutuhkan dari Kepala Sekolah sebagai pimpinan
satuan pendidikan
3.
Calon Guru
Penggerak dapat menuliskan rencana pengembangan
kompetensi diri selama 6 bulan ke depan sampai berakhirnya program
Pendidikan Guru Penggerak Angkatan X
4.
Calon Guru
penggerak termotivasi dan memiliki semangat serta komitmen yang kuat dalam
mengikuti setiap proses dalam program Pendidikan Guru Penggerak.
D.
Pelaksanaan
Kegiatan
Kegiatan Lokarya Orientasi PGP Angkatan 10 Kabupaten
Semarang dilaksanakan pada:
Hari, tanggal : Minggu, 24
Maret 2024
Tempat : SMA Negeri 2 Ungaran
Jam :
08.00 - 17.00 WIB
E.
Peserta
Peserta kegiatan Lokarya Orientasi PGP Angkatan 10
Kabupaten Semarang diikuti oleh beberapa unsur dengan perincian sebagai
berikut.
1. CGP Angkatan X : 187 orang (1 Tidak hadir karena sakit)
2.
Pengajr
Praktik :
32 orang
3.
Kepala
Sekolah/Guru Senior : 146 orang
4.
Pengawas
:
18 orang
5.
Pejabat
Dinas : 6
orang
---------------------
Total Peserta adalah
: 389 Orang
F.
Jadwal Kegiatan
Lokakarya Orientasi
Jadwal kegiatan Lokakarya orientasi PGP Angkatan X
tersusun dalam rundown acara sebagai berikut :
MINGGU, 24 MARET
2024
WAKTU |
KEGIATAN |
PENGISI |
KETERANGAN |
06.30 - 07.30 |
Persiapan dan Gladi Untuk
Pembukaan |
|
Pengajar praktik
menempatkan diri sesuai dengan tugas yang telah dibagi dan disepakati |
07.30 - 08.00 |
Presensi Peserta |
|
|
08.00 - 08.30 |
Pengarahan dan Pembukaan
Lokakarya |
BBGP dan Kepala Dinas
Pendidikan Kebudayaan, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Semarang |
Dilaksanakan di aula SMA
N 2 Ungaran |
08.30 – 08.45 |
Istirahat |
|
Perpindahan dari Aula ke
kelas masing-masing |
09.30 – 10.15 |
Games Perkenalan Diri,
Kesepakatan Kelas |
Pengajar Praktik |
Dilaksanakan di
kelas-kelas yang terbagai dalam 11 Kelas. |
10.15 – 12.00 |
Harapan dan Kekhawatiran,
Perjalanan Calon Guru Penggerak |
Pengajar Praktik |
Dilaksanakan di
kelas-kelas yang terbagai dalam 11 Kelas. |
12.00 – 13.00 |
Istirahat |
Pengajar Praktik |
Dilaksanakan di
kelas-kelas yang terbagai dalam 11 Kelas. |
13.00 – 15.15 |
Posisi diri, Rencana
Pengembangan Diri, Pengenalan Potofolio Digital, |
Pengajar Praktik |
Dilaksanakan di
kelas-kelas yang terbagai dalam 11 Kelas. |
15.15 – 16.00 |
Refleksi dan Penutup |
Pengajar Praktik |
Dilaksanakan di
kelas-kelas yang terbagai dalam 11 Kelas. |
16.00 - 17.00 |
Evaluasi |
BBGP dan Panitia |
|
Lokakarya Orientasi Pendidikan Guru
Penggerak Angkatan X dibagi dalam agenda kegiatan sebagai berikut :
- Sessi 1 :
Pembukaan Lokakarya
- Sessi 2 :
Perkenalan diri
- Sessi 3 :
Kesepakatan Kelas
- Sessi 4 :
Harapan dan Kekhawatiran
- Sessi 5 :
Pengantar Program PGP & Perjalanan Calon Guru Penggerak
- Sessi 6 :
Identifikasi Posisi Diri
- Sessi 7 :
Rencana Pengembangan Kompetensi Diri
- Sessi 8 :
Pengenalan Portopolio Digital
- Sessi 9 :
Refleksi dan Penutup
G.
Aktifitas
Pembelajaran
Minggu
24 Maret 2024 bertempat di SMA Negeri 2 Ungaran, telah dilaksanakan lokakarya
orientasi program guru penggerak angkatan 10 Kabupaten Semarang. Kegiatan ini
diselenggarakan oleh BBGP Jawa Tengah bekerjasama dengan Disdikbudpora
Kabupaten Semarang dan Cabdin Wilayah I. Geliat antusiasme peserta terlihat nyata
dengan keceriaan dan kebahagian peserta, meski dilaksanakan dihari libur dan di
bulan puasa romadhon tak menjadikan sebagai alibi. Karena memang ini adalah
program yang mereka nantikan setelah sekian lama. Kegiatan dimulai tepat pukul
08.00 WIB dengan upacara pembukaan di Aula SMA N 2 Ungaran. Lokakarya orientasi
diawali dengan sambutan dari BBGP dan selanjutnya di buka secara resmi oleh KADISDIKBUDPORA
Kabupaten Semarang Bapak Sukaton Purtomo, SH., MM. Kegiatan pembukaan dihadiri
oleh tim BBGP Jawa Tengah yang dikomandoi Bapak Dr. Setyo Hartanto, S.Pd., M.Kom,
Pengawas sekolah, para kepala sekolah atau guru senior sasaran CGP juga ikut
Hadir dalam mensuport para CGPnya yang saat itu, peserta hadir semua sesuai
undangan dari BBGP Jawa Tengah, peserta melakukan registrasi dan mengisi daftar
hadir yang telah disediakan oleh panitia (BBGP).
Berakhirnya sessi 1 (pembukaan) dilanjutkan dengan sessi 2 sampai
sessi 9 di kelas yang telah ditentukan dengan pembagian kelas yang hampir sama
yaitu sekitar 17 - 18 CGP per kelasnya, kecuali kelas K yang terdiri dari 10
CGP. Tiap kelas diampu oleh 3 pengajar praktik yang saling berkolaborasi untuk
menyampaikan materi dalam sessi 2 - sessi 9.
Saya berada di kelas E berkolaborasi bersama dua rekan
Pengajar Praktik yaitu Ibu Iluh Agnes Silvia dan Ibu Widi Astuti, dengan
pembagian materi sebagai berikut :
SESSI |
MATERI |
PEMATERI |
Sessi 2 |
Perkenalan diri |
Ahmad Hadziq Zaka |
Sessi 3 |
Kesepakatan Kelas |
I Luh A Sylvia |
Sessi 4 |
Harapan dan Kekhawatiran |
Widi Astuti |
Sessi 5 |
Pengantar Program PGP
& Perjalanan Calon Guru Penggerak |
I Luh A Sylvia |
Sessi 6 |
Identifikasi Posisi Diri |
Ahmad Hadziq Zaka |
Sessi 7 |
Rencana Pengembangan
Kompetensi Diri |
I Luh A Sylvia |
Sessi 8 |
Pengenalan Portopolio
Digital |
Widi Astuti |
Sessi 9 |
Refleksi dan Penutup |
Ahmad Hadziq Zaka |
Aktivitas
pembelajaran berjalan dengan lancar dan menyenangkan, peserta antusias dalam
mengikuti proses pembelajaran di kelas meskipun sedang berpuasa. Peserta CGP
ikut terlibat aktif dalam kegiatan pembelajaran dari sessi 2 sampai sessi 9.
Peserta CGP di kelas E ada yang tidak dapat hadir da;lam Lokakarya Orientasi
karena sakit typhus.
Di
Dalam kelas lokakarya orientasi, semua peserta terlihat semangat dan
melaksanakan semua aktivitas sesuai dengan jadwal dan skenario penyampaian
materi pada lokakarya orientasi dari mulai perkenalan diri, kesepakatan kelas,
Harapan dan Kehawatiran CGP dan Kepala Sekolah, Rencana Peningkatan Kompetensi
diri dan refleksi. semuanya tersampaiakn didalam kelas dengan aktivitas
pembelajaran yang andragogik semua terlibat dan ikut memberikan pikirannya
untuk kelancaran kegiatan cukup aktif dalam memberikan respon terhadap stimulus
pertanyaan maupun urun pendapat dalam kesepakatan kelas.
Pelaksanaan
aktivitas pembelaaran berlangsung dengan baik dan lancar. Pengajar praktik
berkolaborasi dengan baik dalam berbagi peran sebagai narasumber. Ketika
peserta CGP sudah mulai terlihat lelah atau jenuh, PP memberikan ice breaking
(termasuk ice breaking sesuai dengan rencana moderasi lokakarya orientasi).
Salah satu hal yang membuat kelas menjadi nyaman dan aktif adalah penataan
bangku di ruang kelas yang memang didesain nyaman dengan model U. Sehingga
interaksi antara peserta dengan pemateri dan juga peserta berlangsung dengan
lancar dan baik.
Pembelajaran pada sessi 2 sampai sessi 5, para CGP
didampingi oleh Kepala Sekolah masing-masing untuk ikut bersama -sama saling
memahami harapan, kekhawatiran CGP ataupun Kepala Sekolah. Dalam perjalanan CGP yang
akan dilakui selama proses PGP. Dari pemahaman tersebut, CGP dan Kepala Sekolah
menuliskan Kesepakatan perannya untuk mencapai hasil yang optimal dalam PGP
tanpa meninggalkan tupoksi guru di sekolah. Sebelum sessi 5 berakhir, diambil
foto bersama. Sessi dilanjutkan setelah
melakukan semua peserta dan PP
istirahat dan sholat, yaitu masuk ke sessi 6 sampai sessi 9 yang
berakhir pada pukul 16.00 WIB. Kelas kami, yaitu kelas E mendapat kunjungan
monev dari BBGP yang turut hadir dalam memantau aktivitas pembelajaran yang
sedang berlangsung.
Kegiatan Sessi berakhir, namun masih dilanjutkan
dengan evaluasi antar Pengajar Praktik bersama BBGP, Dinas Pendidikan dan
Panitia. Banyak hal positif yang menyemangati Pengajar Praktik untuk
membersamai CGP Angktan X melalui upaya dan kinerja yang lebih baik.
H.
Produk yang
dihasilkan
Pada
lokakarya orientasi ini, produk yang dihasilkan adalah sebagai berikut:
a. Tulisan
Nama CGP dan gambar profil diri CGP pada HVS,
b. Kesepakatan
kelas
c. Plano
lembar kesepakatan kelas yang ditulis cgp dalam post it,
d. Plano
harapan dan kekhawatiran CGP, Kepala Sekolah, Pengawas yang ditulis pada kertas
post it sesuai dengan warnanya: (merah: harapan CGP, kuning: kekhawatiran CGP,
Biru: Harapan KS/ Pengawas, Hiau: kekhawatiran KS/ Pengawas,
e. Peta
posisi diri
f. Rencana
pengembangan kompetensi CGP
g. strategi
untuk mewujudkan harapan dan mengatasi kekhawatiran
h. Produk
yang dihasilkan berupa dokumen kegiatan dan peta pikiran yang di tempel di
kertas polio yang ditulis dari hasil pemikiran para peserta loka karya
orientasi dan dituangkan kedalam kertas Stick
i. Lembar Kerja dan Lembar Asesmen.
I. Ketercapaian Tujuan Belajar
Mencermati
proses pembelajaran pada lokakarya orientasi ini, maka ketercapaian proses
pembelajaran dengan capaian yang baik. Sebab, CGP telah melaksanakan tugas di
pembelajaran dengan baik. Partisipasi aktif CGP tampak dan umpan balik yang
diberikan terhadap PP juga tampak. Suasana kelas kondusif serta rangkaian
proses pembelajaran dapat dilaksanakan secara keseluruhan. Materi dapat
tersampaikan sesuai dengan jadwal yang direncanakan.
J.
Kesimpulan dan Refleksi Pembelajaran
Setelah
lokakarya orientasi dilaksanakan dapat disimpulkan bahwa tujuan penyelanggaran dapat
tercapai, berberjalan dengan lancar, tertib dan baik. Refleksi yang diperoleh
di akahir sesi.
1. Peserta:
dari lokakarya orientasi ini mendapatkan ilmu dan pengetahuan yang berbeda
dengan sisi yang berbeda dati sebelumnya tak terpikirkan. Belajar dari guru
dari berbagi jenjang mendapatkan sisi yang berbeda yang berujung kesadaran
bahwa tiap kita memiliki tantangan dan kondisi yang berbeda.
2. Pengajar
Praktik : Lokakarya orientasi bertemu dengan CGP yang berbeda menumbuhkan
tantangan untuk kedepan harus mampu mendampingi dengan berdiferensiasi agar CGP
dapat bertumbuh dengan optimal. PGP akan berjalan 6 bulan kedepan bukan waktu
yang singkat, penuh tantangan, kadang sakit, sibuk, capek dan kejenuhan. Mari
terus pacu semangat agar lancer di awal, proses dan berakhir dengan lulus
optimal.
D. Dokumentasi Kegiatam
Daftar Hadir CGP Kelas E
Daftar Hadir Pengajar
Praktik
v Foto Dokumentasi Kegiatan
Komentar
Posting Komentar